728x90 AdSpace

  • Latest News

    22 Januari 2015

    Ketua Persikaba Blora : Liga Nusantara 2015 Dimulai April Mendatang

    Persikaba Blora saat berhadapan dengan Persib Brebes dalam Liga Nusantara 2014 lalu. Tim kebanggan warga Blora
    berhasil menduduki posisi sebagai runner up Jawa Tengah.
    BLORA. Meski masih menunggu kejelasan format Liga Nusantara namun hampir bisa dipastikan kompetisi kasta ketiga persepakbolaan di Indonesia itu akan digelar April 2015. “Kami mendapatkan informasi seperti itu. Meski demikian, kami masih menunggu kejelasannya saat digelar Konggres Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Tengah, 31 Januari-1 Februari di Bandungan,” ujar Ketua Persikaba, Agung Waskito, kemarin.

    Agung yang juga salah seorang anggota Exco Asprov PSSI Jawa Tengah menuturkan, sama seperti liga di tahun sebelumnya, Liga Nusantara tahun ini diawali dari tingkat provinsi. Jika pesertanya lebih dari 11 kesebelasan, maka nantinya akan ada dua tim yang berhak mewakili Jawa Tengah di Liga Nusantara tingkat Nasional. “Berapa jumlah kesebelasan di Jawa Tengah yang akan mengikuti Liga Nusantara, itulah yang belum kami ketahui,” tandasnya.

    Besar kemungkinan jumlah peserta Liga Nusantara Jawa Tengah lebih dari 11 kesebelasan. Hal itu terjadi karena tahun ini Kompetisi Divisi I ditiadakan. Tim yang menjadi kontestan Divisi I dipersilahkan masuk mengikuti Liga Nusantara. Liga Nusantara juga akan diikuti tim yang tahun lalu berlaga di Liga Nusantara, seperti halnya Persikaba Blora. Selain itu juga ada tambahan konstestan dari klub-klub yang baru dibentuk. 

    Kompetitif 
    Agung Waskito yang juga ketua Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Blora menyatakan, tak ada batasan usia pemain yang diperkenankan berlaga di Liga Nusantara. “Liga Nusantara 2015 dipastikan akan lebih kompetitif,” tegasnya.

    Setelah mengetahui perkiraan waktu dimulainya Liga Nusantara 2015, PSSI Blora akan menyesuaikannya dengan program kerja yang akan dilaksanakan tahun ini. Agung Waskito mengungkapkan, sebelum Persikaba mengikuti Liga Nusantara, pihaknya terlebih dahulu akan menggelar kompetisi sepak bola untuk para pemain U-23. 

    “Rapat persiapan pelaksanaan kompetisi U-23 PSSI Blora sudah dilakukan. Kami akan segera menyosialisasikan kompetisi tersebut ke klub-klub yang ada di Blora,” kata Agung. (Abdul Muiz-SMNetwork | Jo-infoblora)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Saya akan sangat senang jika ada komentar yang membangun, tetapi:

    *Jangan komentar SPAM
    *Jangan menanam link
    *Jangan ada unsur sara, Fornografi dan memojokkan

    Komentar yang melanggar akan dimasukkan kedalam daftar SPAM dan tidak akan diijinkan lagi.



    By: ndeletz.net
    Terima Kasih!!

    Item Reviewed: Ketua Persikaba Blora : Liga Nusantara 2015 Dimulai April Mendatang Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top