728x90 AdSpace

  • Latest News

    25 Februari 2015

    Petani Tinapan Todanan Wadul Gubernur Terkait Irigasi Disrobot PT.GMM

    Embung milik PT.GMM operator Pabrik Gula Blora yang diduga menampung air irigasi pertanian milik petani.
    BLORAMerasa belum puas dengan solusi yang diberikan Pemkab Blora, para petani Desa Tinapan, Kecamatan Todanan melaporkan kasus penggunaan air irigasi oleh PT Gendhis Multi Manis (GMM) ke Pemprov Jateng. Surat aduan sudah mereka kirim ke Gubernur Ganjar Pranowo. Saat ini, para petani tinggal menunggu jadwal untuk melakukan audiensi.

    Warga Tinapan Khumaidi mengatakan, surat tersebut sudah diterima pemprov. Bahkan, pihak provinsi sudah menghubungi warga dan meminta mereka menunggu jadwal untuk menghadap orang nomor satu di Jateng tersebut. ”Surat aduan sudah kami kirim pekan lalu. Rencananya, Humas Pemprov Jateng akan memberik kabar pada pekan ini,” kata Khumaidi.

    Dia menuturkan, para petani terpaksa mengadu ke gubernur. Karena, sampai sekarang perintah Bupati Blora Djoko Nugroho agar menutup saluran irigasi yang mengarah ke tempat penampungan air milik PT GMM belum juga dilaksanakan. 

    ”Gagalnya penutupan saluran irigasi tersebut, salah satunya disebabkan sejumlah petani tebu menghalang-halangi. Di sisi lain, bupati justru tidak merespon. Seharusnya, kalau bupati serius memperjuangkan aspirasi kami, beliau tidak tinggal diam jika ada kejadian seperti ini,” lanjut dia.

    Dia menyebutkan, kondisi ini membuat petani sawah di desanya semakin kesulitan mendapatkan air. Sementara, air di penampungan PT GMM melimpah. Sehingga, untuk mendapat air dengan jumlah cukup, warga yang memiliki uang menyewa mesin penyedot air dengan harga Rp 50 ribu per jam. 

    Terpisah, Kabag Humas dan Protokol Irfan Blora Iswandaru meminta semua pihak menghormati keputusan dari pertemuan warga dan bupati, beberapa waktu lalu. Disinggung mengenai kondisi di lapangan, ternyata perintah bupati untuk menutup saluran irigasi ke penampuan PT GMM tidak dilakukan, Iswandari belum bisa memberikan komentar.

    ”Saat itu, bupati memerintahkan untuk menutup irigasi yang mengarah ke PT GMM. Namun, sampai saat ini belum ada perintah baru dari bupati,” ujarnya.

    Sementara itu, General Manager PT GMM Edi Winoto mengaku sudah mengecek langsung ke warga. Mereka bertemu sejumlah warga, salah satunya Kades Tinapan. Dia berharap, segera ada solusi terbaik dari persoalan ini. ”Dari kami, yang terpenting bagaimana mencari jalan keluar terbaik dari masalah ini,” terangnya. (Priyo-Koma | Jo-infoblora)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Saya akan sangat senang jika ada komentar yang membangun, tetapi:

    *Jangan komentar SPAM
    *Jangan menanam link
    *Jangan ada unsur sara, Fornografi dan memojokkan

    Komentar yang melanggar akan dimasukkan kedalam daftar SPAM dan tidak akan diijinkan lagi.



    By: ndeletz.net
    Terima Kasih!!

    Item Reviewed: Petani Tinapan Todanan Wadul Gubernur Terkait Irigasi Disrobot PT.GMM Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top