728x90 AdSpace

  • Latest News

    24 Februari 2015

    Satgana PMI : Sejumlah Sekolah di Kecamatan Cepu Rawan Banjir

    Anton Moedji, Komandan Satgana Kec.Cepu
    BLORA. Sejumlah sekolah di Kecamatan Cepu Kabupaten Blora dinilai rawan terkena banjir dan setiap musim hujan selalu menjadi langganan banjir. Penyebabnya lokasi berada di dataran rendah. 

    Komandan Satuan Tanggap Bencana (Satgana) PMI Kecamatan Cepu Anton Moedji mengatakan berdasarkan pengalaman tahun sebelumnya sekolah yang ada di Desa Mulyorejo, Kelurahan Balun, Kelurahan Karangboyo saat musim hujan sering banjir.

    ’’Daerah tersebut memang menjadi langganan banjir setiap tahunnya, jadi harus diantisipasi,’’ujar Anton. 

    Dia menambahkan saat ini di Kecamatan Cepu dan sekitarnya curah hujan mulai tinggi sehingga bahaya banjir tetap mengancam.

    Berdasarkan catatan yang dimiliki PMI Kecamatan Cepu, di Desa Mulyorejo yang sering terkena banjir yakni SD Mulyorejo 1 dan SMP 4 Cepu yang berada di sekitar Desa Mulyorejo. Kemudian di Kelurahan Balun ada SD Balun 1, SMK 1 Cepu, SMK PGRI dan SMK Katolik. Di Kelurahan Karangboyo ada SD Karangboyo 1.

    Banjir genangan akibat hujan lebat di wilayah Karangboyo Kecamatan Cepu belum lama ini.
    Dipetakan
    Dia menambahkan sejumlah sekolah yang berada di aliran sungai Bengawan Solo juga rawan terkena banjir jika sungai meluap seperti tahun lalu. ’’Sejumlah sekolah yang berpotensi banjir sudah kami petakan,’’ katanya.

    Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) Blora Ahmad Wardoyo membenarkan kalau ada beberapa sekolah di Kecamatan Cepu yang rawan banjir. Selain di kecamatan Cepu, di beberapa kecamatan lain juga berpotensi sama, seperti yang ada Todanan dan Bogorejo, serta Kecamatan lainnya.

    Untuk itu Wardoyo meminta agar sekolah yang selama ini rawan banjir melakukan antisipasi. Selain itu pihak sekolah juga bisa membersihkan dan menata saluran air agar air bisa mengalir lancar. (Sugie-SMNetwork | Alf-infoblora)
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Saya akan sangat senang jika ada komentar yang membangun, tetapi:

    *Jangan komentar SPAM
    *Jangan menanam link
    *Jangan ada unsur sara, Fornografi dan memojokkan

    Komentar yang melanggar akan dimasukkan kedalam daftar SPAM dan tidak akan diijinkan lagi.



    By: ndeletz.net
    Terima Kasih!!

    Item Reviewed: Satgana PMI : Sejumlah Sekolah di Kecamatan Cepu Rawan Banjir Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top